Sabtu, 06 Februari 2016

Film Talak 3 | Kebanggaan Laudya Cynthia Bella

Buat mengisi acara libur panjang bagi yang tidak kemana-mana, yuk nonton film ini aja


"Talak Tiga" merupaka film yang bergenre drama, yang diproduseri oleh Hanung Bramantyo dan dibintangi oleh aktor dan aktris yang sering main di film layar lebar yaitu Vino G. Bastian, Laudya Cynthia Bella dan Reza Rahadian. Sang sutradara mengambil Lokasi syuting film ini di Yogyakarta.Rencananya Dapur Film dan MD Pictures akan merilis film ini 4 Februari 2016.

Sinopsis Film Talak Tiga (2016)

Film drama "Talak Tiga" ini bercerita tentang sebuah hubungan pasangan suami istri yang ingin merajut cinta kembali setelah lama berpisah (Rujuk) . Mereka yaitu Risa (Laudya Cynthia Bella) dan Bagas (Vino G. Bastian), Akan tetapi usaha mereka untuk rujuk kembali tidak lah mudah karena merka sudah tahu hukum dan arti talak 3 yaitu talak yang dijatuhkan sesudah talak 2 atau bisa dengan satu kali talak secara jelas seperti "aku talak kamu dengan talak 3, dan hukum talak 3 tersebut sah. Ketika jatuh talak 3 maka suami istri tidak bisa rujuk sebelum istri menjadi janda orang lain. mereka berdua tidak bisa menentang hukum agama dan harus menemukan arti cinta dan hidup baru pun dimulai. 
 
Review Film Talak Tiga (2016) 

Setelah resmi beberapa bulan bercerai, rumah kredit bersama Bagas (Vino Bastian) dan Risa (Laudya Cynthia Bella) terancam akan disita bank. Mereka berdua dengan terpaksa harus bersama-sama mengerjakan sebuah projek besar yang hasilnya bisa menyelamatkan kondisi keuangan mereka berdua. Masalahnya, pekerjaan mereka berdua menuntut keduanya harus bersama. Dalam proses pengerjaan projek tersebut, muncul kembali benih-benih cinta diantara Bagas dan Risa. Akhirnya mereka memutuskan untuk rujuk kembali.

Tapi persoalan menjadi rumit karena Bagas telah menjatuhkan "Talak Tiga" kepada Risa. Hukum talak tiga mengharuskan jika pasangan mau rujuk, harus melalui Muhalil, yaitu seorang laki-laki yang menikahi pihak perempuan kemudian bercerai. Untuk memuluskan niat mereka, Bagas mencoba mengakali aturan dengan cara mencari suami kontrak untuk Risa. Dalam proses pencarian suami kontrak untuk Risa, mereka bertemu dengan berbagai macam karakter yang kocak dan otomatis menemui berbagai kejadian lucu.

Akhirnya pilihan jatuh pada Bimo (Reza Rahadian), teman masa kecil Bagas dan Risa yang dianggap baik dan bertanggung jawab. Dalam proses merencanakan pernikahan Risa dan Bimo, terungkap kalau Bimo telah menyimpan rasa cinta kepada Risa sejak lama.


Detail Cast And Crew Film Talak Tiga (2016)

Genre : Drama
Sutradara : Ismail Basbeth
Produser : Hanung Bramantyo, Manoj Punjabi   
Penulis Skenario : Bagus Bramanti, Salman Aristo
Pemain Film :

Vino G. Bastian sebagai (Bagas)
Laudya Cynthia Bella sebagai (Risa)
Reza Rahadian

Produksi : Dapur Film, MD Pictures
Tanggal Rilis :  4 Februari 2016
Durasi Fim : 90 Menit
MPAA : R

 
Baca Juga :
 
Film Talak 3 yang dibintangi oleh Laudya Cynthia Bella, Vino G. Bastian dan Reza Rahadian sudah dirilis di bioskop. Bermain di film bergenre drama-komedi, Bella punya kebanggaan tersendiri. Ia pun menceritakan perannya sebagai Risa di film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo dan Ismail Basbeth ini. 

Selain itu, Bella juga merasa bangga bisa bekerja sama dengan Vino G. Bastian dan Reza Rahadian. "Kalau ada adegan drama, kita serius tuh ayo kita tag dan reading. Yang bikin aku bangga bisa kerja sama dengan Vino dan Reza. Seru," tutur Bella.

Laudya Cynthia Bella juga mengagumi Vino dan Reza yang sudah sering mendapatkan penghargaan di sejumlah festival, termasuk Festival Film Indonesia. Sementara itu, film Talak Tiga menceritakan tentang pasangan suami-istri, Bagas dan Risa yang telah resmi bercerai tapi kemudian berniat untuk rujuk kembali.
Berdasarkan aturan agama, Bagas dan Risa harus sama-sama menikah dengan orang lain, bercerai, baru kemudian rujuk kembali. Film Talak 3 yang dibintangi Laudya Cynthia Bella, Vino G. Bastian dan Reza Rahadian dirilis di bioskop mulai 4 Februari ini.

Gempa Di Taiwan | Berkekuatan 6,4 SR | Ratusan Orang Luka-Luka Dan Sebagian Meninggal



Di kutip dari situs resmi US Geological Survey usgs.gov. Taiwan selatan diguncang gempa dengan kekuatan 6.4 SR, yang terjadi dini hari tadi, sabtu 6 Februari 2016.

Gempa yang cukup kuat itu merusak banyak bangunan yang ada di di kota Tainan, Taiwan Selatan. Sementara US Geological Survey menuliskan di halaman resminya bahwa pusat gempa Taiwan tersebut berada di 28 KM Timur Laut Pingtung, Taiwan.

Beberapa kota yang dekat dengan lokasi gempa juga di perkirakan merasakan getarannya, seperti Kota Kaosiung dan sebagian wilayah Taiwan Selatan. Pemerintah kota setempat langsung membentuk tim tanggap darurat atas gempa yang berkekuatan 6.4 SR tersebut.

Media lokal Taiwan mengatakan, kerusakan bangunan terbanyak adalah dari sebuah perumahan di Taiwan Selatan. Namun hingga saat ini belum di laporkan berapa banyak korban akibat gempa tersebut.

Sebelumnya, Taiwan juga pernah diguncang gempa dengan kekuatan 7,6 skala Richter pada tahun 1999. Gempa tersebut menewaskan sedikitnya 2.300 orang.


Baca Juga :
Kedung Pedut | Jogja Istimewa | Jalan-Jalan Ke jogja
Hujan Es Melanda Barat Lereng Gunung Merapi
Kunjungan Jokowi Di Lokasi Teror | Teror Di Sarinah



Gempa bumi berkekuatan 6,4 SR di Tainan, Taiwan bagian selatan merubuhkan satu gedung apartemen berlantai tujuh. Akibatnya, ratusan orang terperangkap dalam bangunan yang hancur tersebut. Menurut media lokal, seperti disitat dari ITV, Sabtu (6/2/2016), 30 penghuni apartemen sudah berhasil dievakuasi dari reruntuhan. Sejauh ini, tidak ada korban meninggal maupun mengalami cedera serius. Namun begitu, pemerintah Kota Tainan sudah menaikkan status kota menjadi darurat bencana.

Getaran di Taiwan berhasil dideteksi oleh alat pendeteksi gempa milik Badan Geologi Amerika Serikat. Seismometer mencatat guncangan pertama mencapai 6,7 SR, tetapi selanjutnya menjadi 6,4 SR. Kekuatan gempa berpusat di 43 kilometer ke tenggara Tainan, yang dihuni oleh hampir dua juta orang. Sementara kedalamannya terbilang dangkal, hanya 10 kilometer dari permukaan tanah. Guncangannya terbilang hebat, karena diikuti empat kali gempa susulan.



Kasus Indra Bekti Dan Lalu Gigih Afsanofa | Pengakuan Reza Pahlevi | Cerita Reza Pahlevi Atas Pebutan Indra Bekti
London Love Story



Lima orang dinyatakan tewas akibat gempa hebat berkekuatan 6,4 skala richter (SR) di Taiwan yang merobohkan empat gedung besar. Namun, nasib para warga negara Indonesia (WNI) di Taiwan belum jelas.

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Indonesia belum bisa mengkonfirmasi apakah ada WNI yang jadi korban dalam musibah di Taiwan. Kemlu menyatakan ada sekitar 17 ribu WNI tinggal di Taiwan.

“Sabtu dini hari (6/2/2016) telah terjadi gempa bumi berkekuatan 6,4 SR di Tainan, 300 km Selatan Taipei, Taiwan,” demikian keterangan tertulis Kemlu.

Kekuatan gempa besar itu terasa hingga di Taipei. Setidaknya empat gedung besar, termasuk bagunan apartemen ambruk. Kota Tainan sendiri diperkirakan berpenduduk 2 juta orang.

“Kami telah berkomunikasi dengan KDEI (kantor dagang dan ekonomi Indonesia) Taipei. Diperoleh informasi bahwa jumlah WNI yang terdata di wilayah tersebut sebanyak 17 ribu. Sekitar 16.800 di antaranya adalah TKI dan sisanya pelajar serta WNI lainnya,” lanjut keterangan Kemlu.

“KDEI sudah mencoba melakukan kontak dengan simpul-simpul WNI di Tainan namun hingga saat ini belum bisa dihubungi. Kemlu sudah meminta bantuan pihak KDEI untuk komunikasi dengan otoritas setempat dan jika perlu mengirimkan tim ke lokasi guna melihat kondisi terakhir dan kemungkinan kondisi WNI,” imbuh keterangan tertulis Kemlu.

Kantor berita Reuters melaporkan, data sementara lima orang dinyatakan tewas dan ratusan orang yang terjebak di gedung-gedung roboh sedang dievakuasi. Puluhan korban luka telah dibawa ke rumah sakit.
resep donat empuk ala dunkin donut resep kue cubit coklat enak dan sederhana resep donat kentang empuk lembut dan enak resep es krim goreng coklat kriuk mudah dan sederhana resep es krim coklat lembut resep bolu karamel panggang sarang semut
Copyright © 2014 Berita pagi ini